![]() |
Dewi Kumalasari |
Tanjungpinang, CeritaKepri.Online - Politisi partai Golkar yang juga istri Gubernur Kepri Ansar Ahmad, Dewi Kumalasari dikabarkan bakal menjabat sebagai Ketua Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Provinsi Kepulauan Riau.
Kabar ini diperoleh dari salah satu pengurus BKMT Provinsi Kepri, Raja Fitri Hamidah.
Menurut keterangan Fitri, Ketua Umum BKMT Pusat, Syifa Fauzia telah mengeluarkan Surat Keputusan pengangkatan Dewi Kumalasari sebagai Ketua BKMT Provinsi Kepulauan Riau.
"Dan pelantikan direncanakan pada hari Kamis atau Jumat tanggal 9-10 September di Lagoi," ujar Fitri, Rabu, (8/9).
Saat ditanya, kronologis pengangkatan Dewi sebagai Ketua BKMT, Fitri enggan membeberkan lebih lanjut. Karena bukan kewenangannya.
"Itu kewenangan Ketua Panitia Pemilihan Ketua BKMT," tuturnya.
Seperti diketahui, dalam pemilihan Ketua BKMT ini terdapat dua calon kuat. Yaitu Dewi Kumalasari dan Wakil Gubernur Kepri Marlin Agustina.
BKMT sempat menggelar pemilihan Ketua BKMT di Aula Kantor Gubernur Kepri, 8 Juli 2021 lalu. Namun dibubarkan oleh Wali Kota Tanjungpinang Rahma dengan alasan lagi PPKM Darurat.
Isu yang beredar bahwa Marlin Agustina didukung oleh BKMT Batam, Lingga, dan Karimun. Sedangkan Dewi Kumalasari didukung BKMT Tanjungpinang, Bintan, Anambas dan Natuna.
Penulis: Hadi Winata.